Senin, 01 Juni 2009

BAB I

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Pemilihan Tempat Kerja Praktek

Kantor Pelayanan Pajak Palembang Ilir Barat adalah instansi pemerintah yang bertujuan melayani wajib pajak untuk melaporkan bukti pembayaran pajak, pendaftaran NPWP, pengawasan adminstrasi dan pemeriksaan terhadap wajib pajak. Oleh karena itu, penulis memilih Kantor Pelayanan Pajak Palembang Ilir Barat sebagai tempat kerja praktek dikarenakan kantor ini memiliki fungsi untuk memberikan pelayanan terhadap wajib pajak.
Agar pelayanan tersebut dapat berjalan dengan baik maka aktivitas perkantoran dapat dijalankan dengan baik pula. Aktivitas perkantoran tersebut dapat berupa manajemen kearsipan yang baik, komunikasi yang baik, serta menciptakan hubungan yang baik terhadap masyarakat.
Dalam usaha meningkatkan hasil aktivitas kerja yang akan dicapai oleh suatu instansi ini salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan penyimpanan arsip yang baik dan benar agar dapat menghemat waktu dalam menyusun maupun menyimpan surat-surat atau arsip di kantor.
Kantor Pelayanan Pajak Palembang Ilir Barat didirikan untuk melaksanakan pelayanan, pengawasan administratif, dan pemeriksaan sederhana terhadap Wajib Pajak di bidang Pajak Penghasilan, Pajak Pertambahan Nilai, Pajak Penjualan Atas Barang Mewah, dan Pajak Tidak Langsung Lainnya dalam wilayah wewenangnya berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku terhadap Wajib Pajak. Dalam melaksanakan pelayanan Kantor Pelayanan Pajak Palembang Ilir Barat melayani wajib pajak (WP) melaporkan berkas-berkas pembayaran pajak. Berkas-berkas tersebut disimpan oleh kantor ini sebagai arsip.
Untuk dapat menyimpan dan menyusun arsip dengan baik pada suatu kantor tentulah memerlukan suatu pengunaan perlengkapan arsip yang benar. Penyimpanan arsip yang baik dan benar akan dapat menunjang suatu pekerjaan kantor yang efektif dan efisien dalam melakukan pekerjaan dikantor.
Untuk melakukan itu semua perlu adanya faktor-faktor pendukung yang dapat mendukung berhasil tidaknya pekerjaan itu dilakukan, salah satu pendukung itu adalah penyimpanan arsip dengan benar.
Penyimpanan arsip yang benar merupakan salah satu unsur yang penting dalam memenuhi kebutuhan administrasi diperkantoran. Efektif dan efisien tidaknya suatu pekerjaan kantor tergantung dari penyimpanan arsip yang benar dalam suatu kantor.
Kantor-kantor pemerintah yang melayani kepentingan umum seperti Kantor Pelayanan Pajak Ilir Barat Palembang sebaiknya mempunyai penyimpanan arsip yang baik. Bila penyimpanan arsip tersebut tidak baik maka akan mengganggu pelayanan yang diberikan kepada wajib pajak (WP). Apabila wajib pajak merasa tidak dilayani dengan baik akan mengakibatkan citra kantor Pelayanan Pajak Palembang Ilir Barat menjadi tidak baik dan terjadi kelambanan dalam pelayanan.
Berdasarkan uraian diatas dan mengingat betapa pentingnya penyimpanan arsip bagi suatu kantor, maka penulis tetarik untuk mengangkat permasalahan mengenai ”ANALISA PERLENGKAPAN PENYIMPANAN ARSIP PADA KANTOR PELAYANAN PAJAK PALEMBANG ILIR BARAT”.

1.2 Tujuan dan Manfaat Kerja Praktek
1.2.1 Tujuan Kerja Praktek
a. Untuk memenuhi ketentuan kurikulum program pendidikan di Politeknik Negeri Sriwijaya, dimana seluruh mahasiswa Program D3 Jurusan Administrasi Niaga.
b. Untuk mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama di Politeknik Negeri Sriwijaya Palembang pada Kantor Pelayanan Pajak Ilir Barat.
c. Untuk memenuhi keadaan sesungguhnya didunia kerja dan memperoleh pengalaman kerja, sehingga kami dapat mempersiapkan diri sebelum memasuki dunia kerja.
d. Menambah wawasan dan pengalaman dalam menggunakan peralatan dan perlengkapan kearsipan modern.
1.2.2 Manfaat Kerja Praktek
a. Sebagai tempat untuk memupuk kemandirian pada diri peserta kerja praktik.
b. Untuk memperoleh seberapa besar ilmu yang telah diterima selama di Politeknik Negeri Sriwijaya yang dapat diterapkan dalam praktik kerja sehari-hari pada Kantor Pelayanan Pajak Palembang Ilir Barat.
c. Melatih diri untuk beradaptasi dengan lingkungan kerja.
d. Mampu menggunakan peralatan kearsipan modern pada Kantor Pelayanan Pajak Palembang Ilir Barat.

1.3 Metode Pelaksanaan Kerja Praktek

Metode-metode yang digunakan dalam pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan untuk mendapatkan data yang akurat, antara lain:
a. Observasi
dalam metode ini mahasiswa mengamati kegiatan-kegiatan khusus yang tidak diberikan kepada mahasiswa secara langsung.
b. Partisipan
dalam metode ini mahasiswa terlibat secara langsung dalam setiap pekerjaan yang diserahkan oleh bagian yang bersangkutan dan sebelumnya mahasiswa mendapatkan pengarahan mengenai pekerjaan tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar